News Update :
Home » » Hasil Pertandingan Atletico Madrid vs Barcelona

Hasil Pertandingan Atletico Madrid vs Barcelona

Penulis : Unknown on Sabtu, 11 Januari 2014 | 13.49

 

Atletico Madrid vs Barcelona Imbang

Atletico Madrid vs Barcelona di Vicente Calderon, tuan rumah duel Atletico vs Barcelona terlihat lebih cerah dibandingkan tim tamu pada awal-awal babak pertama. 

Tandukan Gerard Pique di menit lima menyelamatkan timnya dari kerjasama Arda Turan-Diego Costa. Selang dua menit, tembakan David Villa tepat mengarah pada Victor Valdes.


Klub Catalan berbenah. Perlahan tapi pasti, mereka bisa keluar dari tekanan ketat Atletico. Andres Iniesta dkk. mendobrak masuk ke sepertiga terakhir wilayah Rojiblancos. Namun, tuan rumah masih ngotot.

Di ujung babak pertama, serangan balik kilat Barca dibendung oleh kegagahan Filipe Luis. Skor 0-0 bertahan, dan semua pemain berkeringat oleh laga yang ekstra ketat.

Lionel Messi dimasukkan untuk mengganti Andres Iniesta. Aksi pertama King Leo berakhir dengan tebasan pemain lawan. Kehadiran La Pulga tak membuat Atleti gentar. Mereka malah terlihat buas dan terus mencecar sisi kiri pertahanan Barca.

Neymar juga disuntikkan ke lapangan. Justru Atleti yang mendapatkan peluang paling meyakinkan ketika Arda Turan bebas di kotak penalti pada menit 79. Sayang, tembakan volinya terlalu lemah untuk Valdes. Selang semenit, aksi Messi harus dibendung Thibaut Courtois.

Hasil Pertandingan Atletico Madrid vs Barcelona skor 0-0 bertahan hingga peluit panjang berbunyi. Barcelona selamat dari ancaman dikudeta Atleti di Vicente Calderon.
Share this article :
Comments
0 Comments

Posting Komentar

 
| | | | | |
Copyright © . LA LIGA SPANYOL . .
Design Template by | Support by | Powered by Blogger